Harga Kucing Ras Persia Anggora

Harga Kucing Ras Persia Anggora dan menentukan kwalitas . Bagi anda yang ingin membeli kucing ras, entah itu Persia (persian) ataupun dari jenis anggora atau Main coon, tentunya anda ingin mengetahui kisaran harganya. nah simaklah artikel dibawah ini.Adanya kasus penipuan tentang Jual Beli kucing makin marak di Indonesia, terutama pembelian yang di lakukan secara Online, Hal ini sering kejadian disebabkankurangnya informasi dan pengetahuan tentang kwalitas, harga pasaran dan tempat yang tepat untuk membeli kucing yang sehat dan berkwalitas.


Harga Kucing Ras Persia Anggora

Nah ebelum anda melakukan pembelian kucing persia atau anggora, maka sebaiknya ditanyakan ke diri anda, pertanyaan2 sebagai berikut :

1. Apa Tujuan anda membeli Kucing Persia :


Kucing Persia Untuk Teman Bermain, Hewan kesayangan, Koleksi


- Apakah hanya untuk hewan peliharaan saja di rumah anda, Bukan untuk Ternak (breeding) , bila ini yang anda cari tentunya carilah kucing yang Berkarakter baik, Sehat dan Murah.
Untuk tujuan ini anda bisa mengadopsi kucing jalanan dari tempat penampungan hewan, penyayang kucing yang menjaga kesehatan kucingnya dan sebaiknya yang telah di steril, Karena bila tidak di steril ada kemungkinan kucing berkembang biak dan nantinya akan merepotkan anda dengan populasi kucing yang kebanyakan di rumah anda, dan bila tidak ter urus akan menjadi Hama di rumah anda. Untuk mengadopsi kucing sejenis ini , biasanya anda menyumbang uang ke shelter /tempat penampungan hewan dengan biaya se ihlasnya. Dan Untuk mengetahui kesehatan dan karakter/sifat kucing sebaiknya anda mendatangi tempat atau rumah pemilik kucing yang mau memberikan kucingnya.Bila kita konversi ke angka biayanya atau harga kucing ras tersebut adalah sekitar rp 0 - 500 rb

- namun jika anda mencari kucing persia atau anggora atau main coon kesayangan, tidak untuk ternak , berbulu panjang, warna , motif atau bentuk kucing yang di idamkan, anda bisa mencari dari peternak kucing campuran/ mix breed atau petshop, kadang di pasaran di sebut Angora, turunan Maine coon, turunan Persia dll, biasanya kucing ini tidak mempunyai silsilah/pedigree . sebagai informasi di Indonesia belum ada peternak ras Murni Angora, jadi orang menamakan angora untuk kucing yang bentuknya mirip angora di gambar. Dan tentunya untuk mencegah over populasi sebaiknya jenis kucing ini di steril atau di kebiri.
Untuk yang sejenis ini kesehatan dan karakter kucing tetap menjadi proritas utama, jenis ini umumnya di jual di pasaran dengan harga sekitar rp 500 000 - rp 1 500 000.

Harga Kucing Ras Persia Anggora
Contoh : Kucing Mix breed


- Bila anda ingin memelihara kucing ras tertentu (persia, main coon, anggora), untuk hewan kesayangan di rumah atau koleksi, tidak untuk ternak, carilah dari peternak yang terbukti membiakkan ras tersebut. Kadang kala peternak mempunyai anakan yang kwalitasnya tidak layak untuk diternakkan di sebut Pet quality, kwalitas Pet ini di sebabkan berbagai faktor misalnya tidak dapat menghasilkan keturunan, ada cacat genetik.. Diluar negeri umumnya kucing ini di steril/di kebiri , karena umumnya anak yang di hasilkan dari perkawinan  jenis ini akan mempunyai cacat genetis sehingga menyimpang  makin jauh dari tujuan peternak untuk memperbaiki kwalitas hasil ternakannya. Sama s.eperti diatas tentunya karakter dan kesehatan sangat penting  , karena kucing ini akan tinggal bersama anda untuk masa 15 tahun. bayangkan bila kucing ini mempunyai sifat yang galak dan sakit2 an, tujuan anda untuk mempunyai teman bermain atau kesayangan, menjadi tidak tercapai. Karena itu melihat langsung, ber interaksi dengan kucing yang anda akan beli perlu di  lakukan.
Untuk kwalitas ini umumnya Peternak yang baik dan mempunyai reputasi, tidak mengeluarkan sertifikat silsilah atau pedigree, karena banyak di salah gunakan untuk Breeding/ternak, kecuali bila kucing itu telah di kebiri atau steril.
Dipasaran harga kucing Ras Persia atau anggora kwalitas ini  sekitar rp 2 - 4 jt.

Pet Quality dari ras Exotic
Contoh : Pet Quality dari ras Exotic (Hasil perkawinan ras Murni, bukan campuran).


Beli Kucing Persia Untuk ternak dan Show

"Bibit yang Baik akan menghasilkan Turunan yang baik"
Bila anda merencakanan membeli kucing  untuk ternak dan show selain untuk hewan kesayangan atau tempat bermain, Carilah ras Murni dari peternak yang memang menternakan ras kucing yang anda cari. Untuk melihat kemurnian ras kucing yang anda beli , Salah satu cara adalah melihat surat silsilah atau pedigree dari kucing .yang akan anda beli tersebut.
Untuk kwalitas jenis ini biasanya peternak yang mempunyai reputasi akan memberitahukan Kwalitas kucing yang di jualnya.

Kwalitas kucing persia atau anggora untuk ternak biasanya dibagi 2 :

Kucing Persia Anggora Show Quality : adalah kwalitas untuk kucing show , biasanya kucing ini sesuai standart yang di tetapkan oleh organisasi kucing dunia. selain untuk show kucing ini pun tentunya dapat di gunakan untuk ternak/Breeding.

Kucing Persia Anggora Breed Quality : adalah kwalitas untuk ternak, biasanya kwalitas ini lebih rendah kwalitasnya dari show quality, kucing ini pun sebenarnya bisa untuk show tetapi te.ntunya tidak akan mencapai hasil yang maksimal.


Membedakan Kwalitas kucing antara Show Quality dan Breed Quality sangat sulit untuk orang awam, tentunya bagi peternak atau pencinta kucing yang berpengalaman , mereka dengan mudahnya mengidentifikasikan atau membedakan kwalitas kuci.ng nya, karena itu tanyakan ke peternak bila anda ingin mengetahui kwalitas kucing yang akan anda beli, breeder yang mempunyai reputasi akan memberitahukan kwalitas kucing tersebut.


Cara Membedakan kwalitas  untuk kucing ras Persia dan Exotic. 


Dari bentuk hidung.

Disini saya akan memberikan contoh bagaimana membedakan kwalitas breed quality dan show quality kucing persia dan exotic dari bentuk Hidung, Karena kebetulan untuk kucing Persia dan Exotic banyak terjadi penyimpangan di model Hidung


Jika anda ingin mengetahui kwalitas kucing persia dan exotic dilihat dari bentuk hidungnya , dari foto yang di jual melalui gambar, ambil penggaris, tempelkan kebagian bawah kedua kelopak mata, lihat gambar dan garis putih nya. bila lubang hidung sejajar atau diatas garis tersebut kucing tersebut hidungnya show quality, Bila lubang hidung sedikit dibawah garis, bisa di kategorikan sebagai breed quality, tetapi kalau jauh termasuk Pet quality, tentunya foto kucing mukanya menghadap kedepan sejajar, tidak mendongak keatas.

Contoh : Breed Quality Exotic, dilihat dari letak Hidung dan Ukuran kuping.


Dari Bentuk Kuping

Bila dilihat kuping, kupingnya harus kecil, makin kecil makin baik.



Dari gambar, tarik garis antara ujung kuping.  makin rendah kupingnya di bawah lingkaran kepala makin baik. minimal sejajar, itu yang disebut show Quality.
tentunya kwalitas di atas juga harus dilihat hal2 lain seperti Rambutnya, bentuk badannya, kebulatan dan kebesaran mata, kebulatan wajah  dll

Anda lihat begitu sulitnya mendapatkan kwalitas kucing persia dan Exotic yang show quality, itulah yang membuat harga kucing kwalitas show mahal, karena susah di dapat, Dibawah ini saya informasikan harga pasaran untuk  semua kucing ras  (Persia, Exotic, Mainecoon, Bengal, Scottish fold dll ) secara umum sebagai berikut :

Show quality lahir di Indonesia : rp 10 jt - 25 jt
                                Import : rp 35 jt ke atas

Breed quality lahir di indonesia : rp 6 -10 jt
                               Import :  rp 25 -35 jt

Selain dari kwalitas kucingnya, Faktor2 yang mempengaruhi harga tentunya : garis darah /bloodline, nama cattery, gelar/title parentnya.



2. Budget / Dana yang disiapkan untuk Membeli Kucing.


Sama seperti yang lain, harga yang anda bayar sesuai dengan kwalitas yang anda akan terima, begitu juga dengan kucing, sebaiknya bila anda ingin membeli kucing informasikan budget yang anda punya, Peternak yang baik akan mengarahkan  anda , kucing kwalitas mana yang sesuai dengan budget anda, kadang bila anda mempunyai hubungan yang baik, peternak akan memberikan kwalitas yang lebih baik dari standar harga yang anda miliki. Karena harga kucing variasi nya banyak, dan tergantung juga dengan kebutuhan. Tidak selamanya breeder atau peternak kecukupan uang, kadang bila membutuhkan dana , banyak breeder yang menjual kucingnya di bawah harga pasar. Sebaliknya beberapa breeder yang mempunyai reputasi , sering kali kehabisan stock dan bila anda membeli dari peternak yang seperti ini,dan anda menyukai kucing yang di tawarkan harus cepat memutuskan, karena kadang dalam hitungan jam , kucing yang di tawarkan telah terjual.


Nah itu dia artikel dengan judul Harga Kucing Ras Persia dan Anggora , simak juga Gambar Foto Kucing Pesek Lucu.

2 Comments

Anonim mengatakan...

mantab info kucing persianya mas gan... kini aku bisa tahu kisaran harganya saat mau beli terima kasih ya infonya amazing banget deh

Peps mengatakan...

sama-sama mas gan, makasih sudah berkunjung ya :D